Self-Love vs Selfish
Self-Love adalah ketika kita sudah mengasihi diri sendiri dan setelah itu orang-orang di sekitar juga mengasihi kita.
Selfish adalah ketika kita mencintai diri sendiri dan setelah itu orang-orang malah menjaga jarak dari kita.
Kita boleh untuk self-love tapi jangan sampai kita malah jadi selfish.
Contoh dari self-love :
Kita mencintai diri sendiri dan kita telah menerima kekurangan yang kita punya, dan kita belajar untuk memperbaiki diri. Kita mencintai dan mengasihi semua orang. Disini kita sudag menerima kekurangan dan kegagalan dan kemudian berusaha keras untuk meningkatkan diri. Itu self-love.
Sedangkan selfish, ketika kita merasa mencintai diri sendiri dan merasa kita tidak memiliki kekurangan. "Aku sempurna dan aku tidak perlu mencintai siapapun. Aku hebat dan tidak ada yang bisa menentang aku." Nah, kepercayaan diri kita sekarang itu dapat membahayakan semua orang.
Disini juga kita mencintai diri sendiri tapi melebih-lebihkan diri sendiri yang mengarah kepada kepercayaan diri yang membuat kita kasar dan membahayakan semua orang. Itu selfish.
1 Korintus 13:4-5
"Kasih itu sabar; kasih itu murah hati; ia tidak cemburu. Ia tidak memegahkan diri dan tidak sombong. Ia tidak melakukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri. Ia tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain."
Ayat ini berkata tentang kasih, jika kita mengasihi diri sendiri dan paham apa sebenarnya kasih itu makan kita tidak mungkin melakukan hal-hal yang selfish. Karena sudah jelas tertulis di ayat tersebut bahwa kasih itu tidak memegahkan diri dan tidak sombong, apalagi mencari keuntungan diri sendiri. Itu namanya bukan mengasihi. Jadi kita juga harus paham dengan konsep mengasihi sehingga kita tidak terjerumus pada sifat-sifat selfish yang akan membawa kita menjadi orang yang sangat egois.
Matius 22:39. Dan hukum yang kedua, yang sama dengan itu, ialah: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri. Yang kedua adalah seperti ini, 'Kamu harus mengasihi sesamamu seperti dirimu sendiri.
Ayat tersebut juga sangat jelas mengingatka kita untuk mengasihi orang lain seperti mengasihi diri kita sendiri dan bukan selfish atau egois.
Jadi, biarkan orang lain menikmati buah hasil mengasihi diri kita sendiri dengan mengasihi sesama kita juga, don't be selfish!
Renungan. Selasa, 21 Juli 2020
Pukul 22.48 WIB
Kosan Cilosari, Cikini. Jakpus.
Komentar
Posting Komentar